Tips Memilih Sepeda Motor Untuk Wanita

Tips Memilih Sepeda Motor Untuk Wanita

Di era modern sekarang ini wanita yang mengendarai motor sendiri sudah bukan suatu hal yang mengherankan lagi. Terdapat sejumlah faktor yang menjadi penyebab perempuan memutuskan mengendarai motor sendiri, seperti padatnya aktivitas perempuan baik sebagai ibu rumah tangga, belanja ke pasar, arisan, jemput anak sekolah dan lain sebagainya, maupun sebagai wanita karir yang sibuk kuliah dan bekerja. Ditambah lagi biaya transportasi yang lebih mahal jika menggunakan angkutan umum dan kemacetan di jalan raya terutama di kota-kota besar.

Saat ini ada banyak sekali produk motor di pasaran yang membuat bingung konsumen ketika memilih, terutama konsumen yang baru pertama kali membeli sepeda motor. Hal ini disebabkan produsen motor terus berlomba-lomba dalam menciptakan motor baru yang lebih bagus. Berikut cara memilih sepeda motor untuk wanita:

  • Sesuaikan Tinggi Motor dengan Tinggi Badan

Khusus untuk perempuan ketika memilih motor, cobalah duduk pada setiap motor yang ingin dibeli dan rasakanlah kenyamanan saat duduk di atas motor tersebut. Sesudah duduk di atas motor, perhatikanlah posisi kaki ketika menyentuh tanah dengan menggunakan sepatu datar. Jika masih berjinjit artinya motor tersebut terlalu tinggi untuk Anda, sebaiknya pilih motor yang menjadikan posisi kaki bisa menapak penuh di tanah dengan nyaman. Namun, apabila tidak boleh menaiki motor secara langsung di deler, maka tanyakanlah seat height motor yang hendak dibeli guna mengetahui tinggi motor. Apabila memaksakan diri menggunakan motor yang terlalu tinggi, maka perempuan tak akan merasakan kenyamanan berkendara bahkan dapat meningkatkan risiko kecelakaan di jalan.

  • Sesuaikan Berat Motor dengan Tubuh

Tubuh Anda berfungsi mendukung bodi kendaraan agar stabil baik ketika berjalan maupun berhenti. Khusus perempuan, sebaiknya memilih motor yang tidak terlalu berat, sebab umumnya perempuan memiliki tenaga yang relatif lebih kecil daripada laki-laki. Sehingga sebisa mungkin rasakanlah berat motor tersebut dengan mencoba naik ke beberapa motor. Pengaruh dari berat motor itu sangat besar, terutama saat jalanan macet. Bahkan yang lebih parah lagi saat mogok atau ban bocor, pastinya akan sangat merepotkan perempuan saat harus berjalan sambil menuntun motornya.

  • Ketahui Fitur Pelengkap yang Diperlukan

Motor-motor yang produksi baru, banyak menawarkan beberapa fitur tambahan yang akan membantu pemakaiannya sehari-hari. Seperti, bagasi motor yang luas dan juga pengait barang bawaan. Bagasi motor yang luas untuk menaruh dompet, tas, ponsel, dan helm. Sedangkan pengait barang bawaan dapat memudahkan perempuan membawa barang belanjaan. Motor yang beredar di pasaran memang telah didesain secara umum, mendekati fisik orang Asia pada umumnya. Diperlukannya sebiah pertimbangan yang matang dalam memilih motor yang sesuai dengan Anda. Artinya perempuan harus merasakan kenyamanan berkendara pada 3 titik, yakni: pinggul, lengan, serta kaki. Apabila 3 titik tersebut terasa nyaman, apapun tipe motor tidak akan menjadi kendala.

Sepeda motor yang tadinya hanya menjadi penunjang sekarang telah menjadi sebuah kebutuhan, terutama yang tinggal di kota-kota besar, motor bisa mempersingkat waktu bahkan bisa menghindari kemacetan. Untuk itu, pakailah motor yang sesuai dengan fisik dan kebutuhan Anda, sehingga tak akan mengalami kerepotan ketika menurunkan kaki dan saat menahan beban motor tersebut. selain itu, dengan melalui asuransi motor honda adira ataupun asuransi motor kredit adira Anda bisa mendapatkan jaminan ganti rugi atau biaya keseluruhan apabila terjadi kerusakan pada motor Anda yang disebabkan karena kacelakaan lalu lintas dan lain sebagainya.

Hesti – Google